Dalam bagian ini, saya akan menunjukkan pada anda bagaimana mengatur tata letak teks di halaman yang anda buat. Plus beberapa tag HTML yang sangat berguna.
Tag <p>
Tag <p> ini sangat penting. P merupakan singkatan dari Paragraph. Tag ini digunakan untuk membagi teks ke dalam paragraf. Untuk mendefinisikan sebuah paragraf, anda cukup menuliskan teks di antara tag <p> dan </p>.
Dengan cara ini, teks anda akan berkumpul bersama dan menambahkan sebuah spasi sesudahnya (sama persis dengan paragraf yang sedang anda baca ini).
Tag <p> memiliki sebuah atribut penting yaitu pilihan perataan paragraf. Anda bisa menentukan 3 jenis perataan paragraf, yaitu rata kiri, tengah dan rata kanan. Sebagai contohnya, jika anda ingin membuat paragraf anda rata kanan, maka gunakan tag seperti ini :
<p align="right">Teks</p>
Secara defult, hampir semua browser akan menampilkan sebuah paragraf rata kiri jika pilihan atribut align ini tidak digunakan.
Tag <br>
Kadang, anda tidak ingin menambahkan spasi setelah paragraf anda. Untuk melakukan hal tersebut, gunakan tag <br>. Tag ini tidak memiliki tag penutup. Kapanpun anda tambahkan tag ini, maka sebuah baris baru akan dibuat tanpa spasi tamabahan. Ini artinya jarak antar baris menjadi lebih dekat dibandingkan jika menggunakan tap <p>.
Anda akan sangat sering menggunakan tag ini dalam mengatur tata letak teks nantinya. Untuk membuat celah yang agak lebar antar baris, and juga bisa menuliskan beberapa tag <br> secara berurutan sesuai kebutuhan.
Tag Komentar
Tag komentar sangat bermanfaat pada saat anda ingin menuliskan catatan pada kode HTML anda tanpa menampilkannya di browser. Penggunaannya bisa untuk menuliskan catatan copyright, keterangan tentang setiap bagian kode, catatran bagi orang yang membaca kode anda, dll. Anda juga bisa menggunakannya untuk menandai tempat memasang banner iklan pada web site anda.
Bentuk Tag Komentar pada HTML adalah sebagai berikut :
<!-- Komentar anda -->
Browser akan mengabaikan semua yang berada dalam sebuah tag : <!-- -->
Materi Belajar Bikin Website selengkapnya
KLIK Banner di bawah ini